“Mama... tadi di sekolah aurel ada tes golongan darah, golongan darah Aurel koq beda dengan golongan darah papa dan mama ? Golongan darah mama A, golongan darah papa B, koq Aurel O? ” Pertanyaan diatas mungkin pernah terpikir dan diucapkan oleh beberapa orang dari kita, saat tahu golongan darah kita berbeda dari orang tua kita. Pertanyaan ini muncul bisa menjadi hal yang wajar karena memang banyak dari kita yang tidak memahami hal ini. Secara biologi cara melakukannya pun cukup sederhana dengan menggunakan serum anti A, serum anti B,serum anti AB serta anti Rh facktor dan darah dari yang ingin di tes golongan darahnya. Tetap saja kita juga banyak yang tidak paham akan hal ini. Terkadang karena ketidaktahuan kita ketika menonton tayangan sebuah sinetron bisa menyebabkan buah hati kita berfikir yang bukan-bukan dengan adanya perbedaan golongan darah dengan orang tuanya. Bagaimana mama dan bisa bisa menjelaskan? Agar lebih jelas kami berikan tabel seperti gambar dibawah
|
|
Ayah A |
Ayah B |
Ayah AB |
Ayah O |
Bunda A |
A, O |
A, B, O, AB |
A, B, AB |
A, O |
Bunda B |
A, B, AB, O |
B, O |
A, B, AB |
B, O |
Bunda AB |
A, B, AB |
A, B, AB |
A, B, AB |
A, B |
Bunda O |
A, O |
B, O |
A, B |
O |
Tabel diatas adalah pertemuan golongan darah Papa (Daftar Horisontal Atas) dan Mama (Daftar Vertikal Kiri) dan kemungkinan golongan darah pada anak.
Penggolongan darah pada keturunan merupakan faktor genetik pada anak. Jadi... sama seperti wajah dan ciri-ciri yang terlihat anak, golongan darah juga diwariskan dari orang tua kepada anaknya. Gen yang diturunkan bisa berupa gen homozigot (gen yang sama) atau gen heterozigot (gen yang tidak sama). Nah.. untuk menentukan gen papa atau mama homozigot atau heterozigot bisa dilihat dari golongan darah orang tua dari papa atau mama. Dalam golongan darah A faktor genetik bisa berupa gen homozigot (IAIA) atau gen heterozigot (IAIO), dalam golongan darah B faktor genetik bisa berupa gen homozigot (IBIB) atau heterozigot (IBIO), dalam golongan darah AB faktor genetik berupa gen (IAIB) sedangkan golongan darah O dibawa oleh gen (IOIO) . Nah perbedaan genetik inilah yang bisa menjadikan golongan darah antara papa dan mama berbeda dengan anak, tergantung sifat gen dari golongan darah orang tua, apakah bersifat homozigot atau heterozigot. Contoh : Mama bergolongan darah A heterozigot dengan gen (IAIO) dari orang tua yang bergolongan darah A dan O Papa bergolongan darah B heterozigot dengan gen (IBIO) dari orang tua yang bergolongan darah B dan O Kemungkinan golongan darah pada anak-anak dari pasangan ini adalah:
| Bunda IA | Bunda IO |
Ayah IB |
IAIB (AB) |
IBIO (B) |
Ayah IO |
IAIO (A) |
IOIO (O) |
Dari tabel diatas kemungkinan anak-anak dari pasangan ini mempunyai kesempatan 25% dari masing-masing golongan darah. Jadi... buat papa dan mama yang mempunyai golongan darah yang berbeda dengan buah hati, jangan langsung khawatir. Bisa dilihat dari tabel diatas. Untuk lebih memastikan bisa ajak buah hati anda ke rumah sakit untuk melakukan tes golongan darah yang lebih akurat.
|